Cara Menghapus Akun Mi bagi pengguna smartphone Xiaomi sangat mudah untuk dilakukan yang tentunya sudah tidak asing dengan akun Mi.
Akun Mi ini bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan yang berkaitan dengan software yang ada pada smartphone Xiaomi.
Salah satu software yang terhubung dengan akun Mi adalah Mi Cloud. Selain itu, akun ini juga digunakan untuk sinkron dengan perangkat Xiaomi.
Namun, bagaimana jika kamu lupa dengan sandi dan email akun Mi? Tentunya ini membuat kamu tidak bisa melakukan akses pada perangkat ataupun sebagainya.
Kamu bisa melakukan cara menghapus Akun Mi lupa sandi dan email seperti penjelesan dibawah ini.
Cara Menghapus Akun Mi
Akun Mi adalah sebuah akun yang digunakan untuk mengakses berbagai layanan yang disediakan oleh Xiaomi, salah satu produsen smartphone terkemuka di dunia.
Namun, ada saat-saat ketika Anda mungkin ingin menghapus akun Mi Anda, entah karena alasan keamanan, privasi, atau hanya karena Anda tidak lagi menggunakan produk Xiaomi.
Cara Menghapus Akun Mi Lupa Sandi dan Email
Sebelum menghapus Akun Mi yang lupa sandi dan email, maka kamu perlu mengajukan permohonan buka kunci jika perangkat smartphone sudah dikunci.
Cara ini juga dilakukan untuk membuka akses perangkat lalu melakukan penghapusan akun Mi yang lupa sandi dan email.
Berikut ini cara menghapus akun mi lupa sandi dan email:
Langkah 1: Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengunjungi situs https://i.mi.com dan klik Permohonan Buka Kunci pada bagian bawah menu.
Langkah 2:Kemudian akan muncul informasi mengenai cara untuk membukanya. Cara ini membutuhkan identitas diri, bukti pembelian atau invoice, dan kotak kemasan produk.
Jika kalian memiliki semua syarat diatas, maka bisa klik tombol Mulai.
Langkah 3: Setelah itu akan tampil halaman nomor kunci, kamu bisa memasukan nomor IMIE perangkat Xiaomi yang ingin dihapus dan masukan tempat negara pembelian produk, lalu pilih Berikutnya.
Langkah 4: Kemudian terdapat form mengenai pembelian perangkat smartphone. Kamu bisa mengisi tempat pembelian smartphone dan memasukan nomor pesanan.
Namun, jika kamu membeli smartphone ini bukan di mi.com, maka perlu melakukan upload foto kemasan atau dusbook dan invoice pembelian produk.
Setelah semuanya berhasil di upload, kamu bisa klik Berikutnya.
Langkah 5: Langkah berikutnya kamu hanya perlu memasukan nomor telepon yang aktif. Hal ini berguna untuk mendapatkan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS.
Langkah 6: Setelah kode verifikasi diterima, maka kamu bisa memasukan kode tersebut ke dalam kolom yang telah disediakan dan pilih Berikutnya.
Langkah 7: Kemudian kamu bisa menunggu permohonan tersebut. Pihak Xiaomi akan melakukan proses peninjauan selama 3 hari dan akan mengirimkan hasilnya melalui SMS ke nomor yang sebelumnya kamu masukan.
Jika proses permohonan diterima maka kamu sudah bisa mendapatkan email dan password akun Mi, memasukan SIM dan menghubungkan smartphone Xiaomi ke jaringan internet.
Baca Juga : Cara Membuat Meeting Zoom di Laptop dan HP
Setelah berhasil membuka smartphone Xiaomi yang terkunci, maka sekarang kamu sudah bisa menghapus akun Mi yang lupa sandi dan alamat email.
Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu terapkan untuk cara menghapus Akun Mi Lupa Sandi dan Email pada perangkat smartphone Xiaomi:
Pertama: Langkah pertama adalah mengunjungi https://account.Xiaomi.com/pass/del/ menggunakan aplikasi browser.
Kedua: Kemudian lakukan Login akun Mi berupa alat email dan password yang sudah kamu dapatkan dari cara diatas.
Lalu, pilih Masuk atau Login untuk melanjutkan proses hapus akun.
Ketiga: Selanjutnya akan tampil notice atau pemberitahuan dengan konsekuensi dalam menghapus akun Mi.
Jika kamu yakin menghapus akun Mi, maka bisa menuliskan kalimat Iya, saya ingin hapus secara permanen Akun Mi saya dan seluruh datanya.
Keempat: Langkah terakhir, kamu bisa pilih Hapus Akun Mi.
Kamu tidak bisa melakukan penghapusan akun Mi pada perangkat smartphone Xiaomi yang telah terkunci.
Jadi sebelum menghapus akun, kamu perlu membukanya terlebih dahulu agar bisa melakukan penghapusan secara permanen.
Penutup
Sekian artikel dari kami mengenai cara menghapus akun Mi secara permanen, semoga artikel yang kami berikan ini dapat berguna serta bermanfaat bagi para pembaca atau pengunjung.
Satu pemikiran pada “Begini Cara Menghapus Akun Mi Secara Permanen”